SEOUL- Aktris Son Ye Jin berpeluang kembali menyapa penggemar di layar drama. Ia mendapatkan tawaran bermain drama saeguk terbaru berjudul Cut by the Heart.
MS Team Entertainment, selaku agensi Ye Jin mengonfirmasi sang aktris saat ini sedang menimbang tawaran tersebut. "Drama ini merupakan salah atau proyek yang ditawarkan padanya. Saat ini belum ada yang diputuskan," kata pihak MS Team Entertainment, seperti dikutip dari laman Soompi, Selasa (25/8/2020).
Di sisi lain Kang Ha Neul juga ditawari bermain sebagai pemeran utama pria dalam Cut by the Heart. Menurut TH Company selaku agensi Kang Ha Neul, sang aktor masih meninjau tawaran tersebut.
Baca Juga:
- Son Ye Jin dan Lee Sun Gyun Berpotensi Bintangi Cross Bersama Aktor Avatar