Untuk comeback kali ini, SuperM memiliki beberapa rangkaian. Grup berjuluk Avengers of K-Pop ini akan merilis single terlebih dulu, sebelum meluncurkan album pertama mereka.
Memulai rangkaian comeback pada 14 Agustus 2020, SuperM akan merilis lagu single 100. Setelah itu Kai cs akan lanjut meluncurkan lagu single ke-2, Tiger Inside pada 1 September.
Puncaknya adalah perilisan full album pertama SuperM yang rencananya dijadwalkan pada 25 September 2020 mendatang. Demikian seperti diwartakan Allkpop, Selasa (11/8/2020).
(LID)