Rey Mbayang Jawab Kritikan soal Chatting dengan Dinda Hauw saat Taaruf

Adiyoga Priambodo, Jurnalis
Jum'at 17 Juli 2020 09:30 WIB
Rey Mbayang dan Dinda Hauw. (Foto: IG @rey_mbayang)
Share :

JAKARTA - Rey Mbayang dan Dinda Hauw mengumumkan pernikahan mereka lewat taaruf alias tanpa berpacaran. Namun, banyak netizen yang mengkritik keduanya karena sudah lebih dulu chattingan saat taaruf.

Netizen menyebutkan bahwa taaruf yang sebenarnya tak memperbolehkan kedua pasangan berkomunikasi secara langsung, namun lewat perantara. Lantas, bagaimana tanggapan Rey Mbayang soal kritikan netizen ini?

Ditemui di kawasan Tendean, Jakarta, Rey mengatakan tidak pernah ada larangan berbincang dengan calon pasangan lewat media apapun. “Kalau aku sih belajar dari zaman dahulu. Taaruf memang sudah dari zaman dahulu, di saat sebelum ada HP pun. Jadi enggak ada juga mengharuskan bilang enggak boleh chattingan,” ucapnya, Kamis 16 Juli 2020.

Baca juga:

Dinda Hauw Bilang Mau Istikharah, Rey Mbayang: Aku Kek Ditampar

Main Film Bareng, Dinda Hauw dan Rey Mbayang Bantah Terlibat Cinta Lokasi

Menurut dia, sah atau tidaknya taaruf tergantung pada mereka yang menjalaninya. Bila memenuhi syariat agama, tidak ada masalah apabila mereka tetap membangun komunikasi.

“Kan tergantung kita saja, kebijaksanaan kita untuk menggunakan social media, karena itu ruang komunikasi kita,” ucap pria 21 tahun.

Ditambah lagi menurut cerita Rey, baik dirinya maupun Dinda Hauw sama-sama membatasi frekuensi pertemuan. Sehingga dia tak terima jika proses taaruf-nya dianggap keliru.

“Dindanya di mana, akunya di mana, tanya soal vendor pernikahan. Daripada kita ketemu, ya meminimalisir dengan chat-chat,” kata dia.

“Paling kita ketemu kalau perlu-perlu banget sih,” pungkasnya,

(qlh)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya