SEOUL - Aktor Kim Jung Hyun telah menentukan proyek terbarunya setelah sukses Crash Landing On You. Dia akan beradu akting dengan Shin Hye Sun, Bae Jong Ok, dan Kim Tae Woo dalam drama terbaru tvN, Queen Cheorin.
Kim Jung Hyun akan berperan sebagai Cheol Jong, raja yang terlihat lembut dan ramah namun sebenarnya mengerikan. Sebagai Cheol Jong, ator asal Busan itu akan menampilkan dua karakter sekaligus.
Sementara itu, Shin Hye Sun akan menghidupkan lakon Kim So Yong, ratu yang dirasuki oleh jiwa seorang chef. Queen Cheorin akan menjadi drama sejarah perdana bagi Shin Hye Sun sejak debut pada 2013.
Bae Jong Ok akan berperan sebagai Ratu Soon Won, sosok berkuasa dalam istana kerajaan. Sementara Kim Tae Woo akan melakoni karakter Kim Jwa Geun, adik laki-laki dari Ratu Soon Won yang digambarkan haus akan kekuasaan.
Baca juga: Chemistry Apik Seo Ji Hye dan Kim Jung Hyun dalam Dinner Mate
Meski bergenre sejarah, namun Queen Cheorin akan memasukkan sentuhan modern dalam kisahnya. Hal ini karena dalam kisahnya seorang chef di dunia modern akan berpetualang ke Dinasti Joseon dan ‘hidup’ dalam tubuh seorang perempuan.