JAKARTA - Reza Arap belum lama ini menunjukkan kepeduliannya pada para tunawisma yang mengalami gejolak ekonomi imbas pandemi COVID-19. Lewat media sosial, Arap menyuarakan keinginan membantu sesama dengan menyewa GOR agar bisa dijadikan tempat singgah oleh mereka yang kehilangan atap untuk berteduh.
"Gue ngasih ide ke social media. Gue lihat orang-orang itu tulus. Gue pikir ada orang-orang seperti mereka," ungkapnya di Podcast Deddy Corbuzier, dikutip Okezone, Minggu (24/5/2020).
"Terus malam itu juga langsung gue tweet, ajak influencer atau orang kaya sama gue, satu dua orang cukup. Gue mau sewa GOR bikin dapur umum untuk mereka," lanjutnya.
Baca Juga:
- Alami Demam Tinggi, Reza Arap Yakin Sempat Terpapar COVID-19
- Pendarahan di Malam Takbir, Ussy Sulistiawaty Lebaran di Rumah Sakit
Tidak direspons oleh sesama influencer, ide Reza Arap justru mendapat perhatian Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Pria 32 tahun itu langsung memanfaatkan tanggapan Anies untuk mematangkan rencananya.
"Ya gue langsung suarakan, mereka butuh bantuan kita. Saya tahu apa yang Anda pikirkan dan yang Anda butuhkan," kata Arap.
Dari hasil pembicaraan, Anies Baswedan pun menyetujui ide Reza Arap. Kini, sudah terdapat lima GOR di Jakarta yang beralih fungsi menjadi tempat singgah bagi para tunawisma imbas pandemi COVID-19.
"Sekarang ada lima GOR tersebar di Jakarta dan ada ratusan orang yang tinggal di sana," pungkas pendiri tim e-Sports Morph ini.
(LID)