Demi Lagu DihadiratMu, Uci Flowdea Gandeng Budapest Symphony Orchestra

Adiyoga Priambodo, Jurnalis
Jum'at 22 Mei 2020 14:49 WIB
Uci Flowdea (Foto: OKezone)
Share :

JAKARTA - Uci Flowdea tidak main-main dalam penggarapan lagu terbarunya bertajuk DihadiratMu. Bersama Musiclab Production United Kingdom, Uci Flowdea berkolaborasi dengan orkestra internasional.

Melakukan sesi rekaman di salah satu studio terbaik di Inggris, Uci Flowdea berkolaborasi dengan Budapest Symphony Orchestra, salah satu orkestra terbaik di dunia.

Tak tanggung-tanggung, Uci melibatkan sekira 50 personel untuk berkolaborasi di lagu tersebut.

 

“Saya kolaborasi dan melibatkan 50 musisi orkestra yang tergabung dalam Budapest Symphony Orchestra. Penggarapannya dilakukan di 4 negara,” kata Uci Flowdea.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya