LOS ANGELES - Anjing Pit Bull peliharaan Henry Golding dikabarkan menyerang anjing lain di Pan Pacific Park, Los Angeles, Amerika Serikat minggu lalu.
Mengutip TMZ, anjing bernama Stella itu menggigit anjing lain hingga menyebabkan luka besar pada lehernya. Sang pemilik anjing mengaku, peliharaannya harus menjalani operasi selama 5 jam dan menerima enam jahitan staples.
Golding, menurut beberapa saksi mata yang berada di taman tersebut, membawa anjing peliharaannya menggunakan leash (tali tuntun). Sementara anjing lain di taman itu sebagian besar dilepas begitu saja.
Pemilik anjing yang menjadi korban gigitan Stella itu mengaku, sudah mengadukan insiden tersebut pada petugas keamanan taman. Namun petugas mengatakan tak ada yang bisa mereka lakukan terkait hal tersebut.
Baca juga: Ulang Tahun, Audy Dapat Ucapan Spesial dari Henry Golding
Pemilik anjing itu mengklaim, Henry Golding sama sekali tidak meminta maaf atau menyesal atas insiden tersebut. "Dia tak peduli sama sekali. Tidak meminta maaf, tidak menolong, dan tidak menyesali kejadian tersebut. Manusia tak berperasaan," ujar pemilik anjing tersebut lewat Instagram.
Namun berdasarkan laporan TMZ, Henry Golding menawarkan ganti rugi pada pemilik anjing kecil tersebut. Aktor Snake Eyes tersebut menawarkan untuk membayar biaya operasi dan obat-obatan yang dibutuhkan anjing tersebut.