Foto Kim Seo Hyung 'Sky Castle' Dipakai Partai Politik, Agensi Beri Peringatan

Lintang Tribuana, Jurnalis
Minggu 05 April 2020 23:00 WIB
Kim Seo Hyung (Foto: Naver x Dispatch)
Share :

"Jelang pemilihan legislatif ke-21 di Korea Selatan, kami mengonfirmasi jika gambar Kim Seo Hyung digunakan untuk iklan sebuah partai politik," kata Madi Pictures seperti dikutip Okezone dari Soompi, Minggu (5/4/2020).

"Tanpa izin kami, gambar seorang artis tak boleh dipakai untuk kepentingan politik. Dan ini adalah peringatan bahwa jika ada masalah karena penggunaan tanpa izin tersebut, kami akan meminta pertanggung jawaban partai tersebut," sambung agensi.

Terakhir, agensi menyatakan jika Kim Seo Hyung tidak terlibat dengan satu partai politik mana pun di Korea Selatan. "Kami ingin memperjelas bahwa Kim Seo Hyung tidak mempromosikan partai politik mana pun," pungkas agensi.

(LID)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya