Ternyata, Anak Deddy Dores Jadi Pengemudi Ojol sejak 2016

Vania Ika Aldida, Jurnalis
Jum'at 27 Desember 2019 12:52 WIB
Calvin Dores (Foto: dorescalvin)
Share :

JAKARTA - Putra sulung dari pernikahan ketiga almarhum Deddy Dores, Calvin Dores, kini diketahui memilih bekerja sebagai seorang pengemudi ojek online. Ia bahkan mengaku sudah mulai menggeluti profesi tersebut sejak 2016, dan sempat berpindah-pindah, dari perusahaan ojek online satu ke yang lainnya.

Sebagai seorang anak yang berbakti pada ibu dan keluarga, serta suami yang memiliki istri dan anak, putra Deddy Dores, Calvin Dores merasa bahwa dirinya memiliki tanggung jawab untuk menafkahi mereka. Bahkan, lantaran tak suka dikekang, Calvin pun memilih jalan sebagai seorang pengemudi ojek online.

"Alasannya satu, saya sebenarnya kebutuhan, karena ya kita sebagai laki-laki dan seorang ayah, tentunya punya kewajiban buat nafkahin anak istri, nyokap, adek, itu poin pertama," ungkap Calvin Dores.

Baca juga: Putra Deddy Dores Rela Jadi Driver Ojol Demi Lunasi Utang Ayahnya

"Poin kedua, gue enggak bisa dikekang orangnya, enggak bisa kerja yang netap gitu loh. Gue juga sukanya bebas, akhirnya pilih jalurnya ya itu," sambung putra Deddy Dores ini.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya