JAKARTA - Lucinta Luna diketahui sempat melakukan test makeup den mengenakan hijab beberapa waktu lalu. Dalam sesi pemotretan, kekasih dari Abas tersebut nampak cantik mengenakan gaun putih lengkap dengan hijab berwarna senada.
Pelantun Jom Jom Manjalita tersebut mengabarkan bahwa fotonya saat menggunakan makeup dan gaun putih, merupakan contoh dari penampilan yang bakal ia sajikan di hari bahagia pernikahannya, Februari 2020 mendatang. Bahkan, Lucinta Luna nampak puas dengan hasil makeupnya dan mengatakan bahwa wajahnya mirip dengan wanita Lebanon.
"Biar panglingi aja, biar terkesannya kayak cewek-cewek Lebanon yang cantik manja gitu. Kan orang kalau lihat kecantikan aku emang dari lahir sih, emang sudah cantik ya. Rambutnya diapain aja emang tetap cantik, tapi sekarang memang lagi pengin pakai hijab, tapi belum siap," ungkap Lucinta Luna saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (2/12/2019).
Baca juga: Lucinta Luna Kode Ingin Dinikahi Abash, Netizen: yang Ijab Kabul Siapa?
Soal pernikahan, selain menerapkan adat Jawa, Lucinta nampaknya akan menggunakan hijab untuk sesi akad nikah. Namun, Lucinta mengaku tak siap jika harus menggunakan hijab.
"Konsep dari pihak pria minta ya muslim gitu. Aku suka yang hijab tapi belum siap pakai hijab," tambah Lucinta Luna.