JAKARTA – Rosa Meldianti berang setelah dirinya beberapa kali menjadi objek foto seseorang yang diambil secara diam-diam. Kesabaran ponakan Dewi Perssik ini habis, ia bahkan mengancam akan melakukan tindakan tegas apabila kembali menemukan oknum yang mengambil fotonya secara candid.
Melalui sebuah video yang diunggah oleh Rosa Meldianti, dirinya merasa heran dengan banyaknya orang yang mengambil foto dirinya tanpa meminta izin terlebih dahulu. Ia pun kemudian bertanya akan dibuat apa hasil foto Meldi yang diambil secara diam-diam tersebut.
“Jujur aku merasa risih, foto itu sebenarnya buat apa? Jangan-jangan foto itu untuk hal yang negatif,” ujarnya di Instagram, Senin 3 Juni 2019.
Baca juga: Disenggol Rosa Meldianti, Inikah Balasan dari Nikita Mirzani?
Ancaman yang diucapkan oleh Meldi adalah tindakan tegas yang akan dilakukannya nanti saat dirinya masih menemukan oknum yang melakukan foto candid tanpa meminta izin kepadanya. “Kalau ketemu Meldi lagi, jangan salahin aku kalau handphone kalian aku banting pas lihat kalian masih ambil foto dengan diam-diam. Ingat itu!,” tegasnya.
Video yang diposting oleh Meldi kemudian menuai respons yang beragam dari warganet. Ada yang mengatakan jika pelantun Obok-Obok ini terlalu berlebihan dalam menanggapi ulah netizen. Hingga menyebut sebagai sosok pencari sensasi di dunia maya.
“Kalau artis di foto diam-diam ya enggak apa-apa, santai aja gitu. Tapi ya misalnya bukan artis ya begini, sukanya pansos (panjat sosial),” tulis netizen. Sementara lainnya menambahkan, “Elu berasa Jennifer Lopez yang di foto terus bisa ancam orang?".
Ada pula netizen lain yang merasa simpati dengan Meldi dengan menuliskan, “Sabar ya Meldi.”
Baca juga: Rosa Meldianti & Manajer Semprot Nikita Mirzani di Instagram
Kekesalan Rosa Meldianti terhadap oknum yang melakukan fotonya secara candid bukan kali pertama. Sebelumnya, ia juga sempat mengungkapkan kemarahannya pada seseorang yang mengambil foto saat dirinya bersama keluarga tengah makan bersama.
"Bayangin kita lagi makan bareng keluarga, kita di foto diem-diem, kan enggak enak dong, maksudnya apa yah, kan kita punya quality time sendiri gitu loh, jangan ganggu kenapa sih, kalau diusik lo gimana gitu loh,” ujar Meldi pada 18 April 2019.
“Apa sih yang diambil dari kalian itu apa? jangan sok cantik, jangan sok suci," imbuh Rosa Meldianti.
(sus)