SEOUL - Drama terbaru Kim Eun Sook, The King: The Eternal Monarch tampaknya menjadi ajang reuni bagi penulis skenario kenamaan Korea tersebut. Setelah Lee Min Ho, bintang kedua yang diajak Kim Eun Sook reuni di drama barunya adalah Kim Go Eun.
Baca Juga: Kim Go Eun Bakal Main Bareng Park Jung Min di Film Sunset in My Hometown
Kim Go Eun adalah aktris utama di drama sukses Kim Eun Sook, Goblin. Serial fantasi tvN tersebut merupakan drama Kim Eun Sook sebelum Mr. Sunshine yang rampung tahun lalu.
Di The King: The Eternal Monarch, Kim Go Eun akan memerankan dua karakter sekaligus yang bertolak belakang. Ia akan menjadi detektif Jung Tae Eul sekaligus kriminal bernama Luna.
Menurut perwakilan Hwa&Dam Pictures selaku rumah produksi, Kim Go Eun dirasa pantas untuk berlakon ganda di drama ini. Pasalnya, mereka telah melihat bagaimana aktris kelahiran 1991 itu menghidupkan karakter Ji Eun Tak yang bertransformasi dari remaja menjadi dewasa di Goblin.
"The King: The Eternal Monarch merupakan sebuah drama fantasi romantis tentang dua dunia paralel, yakni Republik Korea dan Kerajaan Korea. Kim Go Eun akan memerankan dua karakter berbeda, sebagai detektif Jung Tae Eul di Republik Korea dan kriminal Luna di Kerajaan Korea," tutur perwakilan Hwa&Dam Pictures seperti dikutip dari Soompi, Senin (20/5/2019).
"Tidak mudah memainkan dua karakter berbeda, sebagai detektif dan kriminal. Kami percaya dengan kepandaian Kim Go Eun sebagai seorang aktris, yang sudah ditunjukkannya di berbagai film dan peran di Goblin dimana dia memperlihatkan perubahan karakter dari gadis remaja ke wanita dewasa, dia akan dengan sukses menghidupkan 2 karakter berbeda," sambungnya.