JAKARTA – Aktris Nia Zulkarnaen dan Ari Sihasale harus melalui perjalanan panjang dan berliku untuk bisa membawa cinta mereka ke gerbang pernikahan. Keduanya pernah berstatus kekasih dan kemudian berpisah karena beda keyakinan.
Nia Zulkarnaen kemudian menikah dengan Alexander David Siahaan, pada 1998. Namun 4 tahun berselang, David diketahui mengalami kecelakaan mobil dan meninggal dunia, pada Mei 2002.
Baca juga: Segera Punya Adik, Thalia Sempat Bikin Ruben Onsu Kaget
Status janda pun disandang oleh Nia Zulkarnaen selama setahun, sampai akhirnya ia kembali dipertemukan dengan Ari Sihasale. Sempat menepis isu balikan, tapi toh pernikahan keduanya terjadi pada 23 September 2003. Mereka memilih mengikat janji pernikahan di Perth, Australia, akibat perbedaan agama.
Menjalani kehidupan sebagai pasangan suami istri dengan keyakinan yang berbeda sepertinya bukan perkara besar bagi Nia dan Ari. Pasalnya, tak pernah muncul pemberitaan miring seputar pernikahan mereka sepanjang 15 tahun terakhir.
Keduanya tak jarang menunjukkan kemesraan lewat media sosial. Pada momen Valentine kemarin misalnya, Ari terlihat mencium pipi Nia Zulkarnaen. “Bagi kami, setiap hari adalah hari kasih sayang di mana cinta, kasih sayang dan kesetiaan selalu ada di hati kami. Selamat hari kasih sayang suamiku tercinta,” ujar Nia dalam unggahannya.
Membangun rumah tangga dengan mempertahankan keromantisan menjadi satu di antara alasan keduanya bisa bertahan hingga saat ini. Selain itu, baik Nia dan Ari, tak pernah usil terhadap agama mereka satu sama lain.