3. Indonesia Raya
Ketegangan dirasakan oleh Rossa saat tampil dalam acara debat Pemilihan Presiden, 30 Maret 2019. Kala itu Rossa yang mendapat kepercayaan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya mengganti salah satu kata dalam bait lagu tersebut. Di mana lirik yang seharusnya 'jadi pandu ibuku' menjadi ‘bagi pandu ibuku.
Baca juga: Hadir di Ulang Tahun Vidi Aldiano, Busana Bunga Citra Lestari Tuai Kritik
Menyadari kesalahan ini, Rossa pun menuliskan permohonan maafnya di media sosial. “Baru saja diberi kesempatan untuk menyanyi lagu Indonesia Raya. Tetapi sayang sekali, saking gugupnya saya sampai salah menyanyikan kata yang sebetulnya lagu Indonesia Raya hafal di luar kepala. Mohon maaf sebesar-besarnya,” tulis Rossa
(sus)