Namun, FNC Entertainment selaku agensi Lee Jong Hyun membantah keterlibatan sang artis. Agensi yang juga menaungi AOA ini mengatakan jika Jong Hyun tak ada kaitannya dengan yang tengah panas di Korea itu.
Di sisi lain, terungkapnya keterlibatan Jong Hyun ini membuat publik mempertanyakan masa depannya. Akankah dia meninggalkan CNBLUE, band yang sudah diperkuatnya sejak hampir 10 tahun lalu?
Seperti yang diketahui, tiga nama idol lain yang terseret kasus ini langsung memutuskan untuk keluar dari grup mereka begitu bukti keterlibatan mereka terkuak. Seungri mundur dari BIGBANG, Choi Jonghoon keluar dari FT Island, dan Junhyung meninggalkan Highlight.
Baca Juga: Kenakan Legging Ketat, Gisel Banjir Hujatan Netizen
Bagaimana dengan Jong Hyun? Akankah dia meninggalkan Yonghwa cs? Hingga kini belum ada jawaban dari FNC Entertainment terkait masa depan sang idol.
(LID)