Kalahkan Musisi Senior, Anggis Devaki Raih Penghargaan Anugerah Musik Bali

Hana Futari, Jurnalis
Sabtu 16 Maret 2019 23:03 WIB
Anggis Devaki (Foto: Okezone)
Share :

“Enggak menyangka (dapat penghargaan)karena kan banyak musisi-musisi senior yang lebih berpengalaman lagi. Tapi, di Anugerah Musik Bali 2019 ini, Anggis yang terpilih untuk katergori lagu terfavorit. Anggis bersyukur banget dan senang banget atas pencapaian ini,” ujar dara kelahiran Denpasar, 28 November 2002 ini.

Penghargaan sebagai lagu terfavorit ini diperoleh Anggis dari jumlah perolehan vote di media sosial Instagram dan Facebook. Anggis pun tak menyangka jika lagunya mendapat likes lebih banyak dibandingkan para musisi lainnya.

Memperoleh penghargaan sebagai lagu terfavorit membuat Anggis semakin terpacu untuk berusaha lebih baik lagi dalam berkarya.

“Dengan penghargaan ini, Anggis semakin termotivasi ini. Anggis menjadi semakin semangat untuk lebih berkarya dan menghibur masyarakat lewat lagu-lagu Anggis ke depannya,” pungkas pemilik nama lengkap Pande Putu Damae Anggis Devaki itu.

(edh)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya