Pada sebuah unggahan, mbah Mijan membagikan foto masa lalu Ariel dan Luna. Dalam foto yang diedit berlatar hitam putih itu, Luna dan Ariel nampak begitu akrab.
Luna terlihat berdandan kasual dengan kaus oblong serta rambut yang diikat ke bawah. Sementara itu, Ariel yang mengenakan kaus berwarna gelap memaksimalkan penampilannya dengan topi sebagai aksesoris kepalanya.
Rupanya komunikasi yang kembali terjalin antara Luna dan Ariel memberikan kesan tersendiri bagi mbah Mijan. Bahkan paranormal yang kerap memprediksi kehidupan artis itu merasa deg-degan mendengar kabar tersebut.
“Entah mengapa, walaupun baru kabar angin soal kedekatan mereka, tapi Mbah ikut deg-degan Guys,” ujar mbah Mijan seperti dikutip Okezone dari Instagramnya.
Tak hanya sekadar merasakan sesuatu di balik kembalinya jalinan komunikasi Ariel dan Luna, mbah Mijan juga begitu senang apabila kedua selebritis tersebut dapat kembali merajut tali kasih seperti dahulu.