SEOUL - Semenjak hubungan cinta Kai dan Jennie terungkap ke publik, masyarakat seakan berusaha mencari fakta-fakta baru atas hubungan tersebut.
Dispatch memang telah merilis foto-foto kebersamaan dua bintang K-Pop tersebut. Namun rupanya foto-foto kencan Kai dan member BLACKPINK itu dari Dispatch masih belum cukup bagi publik.
Nyatanya, tak sedikit orang yang kemudian mengedit foto Kai dan Jennie untuk menunjukkan kemesraan mereka. Foto edit tersebut pun akhirnya viral, banyak pula yang tertipu karena kesempurnaan tersebut.
Lantas seperti apa potret foto editan yang dibuat? Melansir Koreaboo, Sabtu (5/1/2019), berikut Okezone merangkum 5 di antaranya.
1. Di Stasiun Radio
Foto yang diunggah oleh akun instagram bernama Jennie Spotlight itu menunjukkan keakraban diantara Kai dan Jennie. Keduanya pun kompak memasang wajah lucu, dengan Jennie mengangkat telunjuk dan jari tengah, sementara sang kekasih melempar senyum ke arahnya.
Walaupun foto itu adalah sebuah editan, namun tidak kurang dari 1200 orang yang menyukai unggahan tersebut. “These edits are actually really cute,” tulisnya, Kamis (3/1/2019).
2. Cover Majalah Elle
Foto editan selanjutnya terlihat begitu nyata. Kali ini, Kai dan pelantun lagu Solo itu menjadi cover majalah Elle. Seperti sebutan ‘Ice Princess’ yang melekat padanya, Jennie pun memasang wajah dingin, sementara member EXO itu menunjukkan wajah yang muram.
“Kai, make a promise,” bunyi pesan itu dalam cover yang diunggah Kamis lalu itu.