JAKARTA – Pasangan suami istri Chicco Jerikho dan Putri Marino sebentar lagi akan menyandang status sebagai orangtua. Kehamilan pertama Putri ini pun sudah terlihat begitu membesar.
Di usia kandungan yang sudah tak muda lagi, Putri melakukan sesi foto kehamilan bersama sang suami. Tema yang terkesan sangat tradisional pun dipilih mereka untuk pemotretan menyambut kehadiran sang buah hati.
Hasil foto tersebut pun dibagikan Chicco melalui akun Instagram pribadinya. Dalam sebuah foto yang dibuat hitam putih, terlihat Putri mengenakan kain panjang yang dililit di bagian dadanya.
Kain yang dikenakan Putri memiliki corak batik. Selain kain tersebut, tak ada lagi pakaian yang ia kenakan. Rambut wanita 25 tahun itu pun digulung dan diikat.