JAKARTA - Sahrul Gunawan masih betah menyandang status duda sejak 2 Juni 2016. Ia sempat berencana menikah tahun lalu namun hal tersebut gagal karena beberapa faktor.
Kini, Sahrul Gunawan seakan trauma akan masa lalunya tersebut dan memilih untuk merahasiakan sosok perempuan yang tengah dekat dengannya. Aktor kelahiran Bogor, Jawa Barat itu tak ingin kembali melakukan kesalahan yang membuatnya malu.
"Ehmm rahasia lah. Ya nanti saja kalau sudah jadilah," ujarnya di kawasan Mampang, Jakarta Selatan pada Kamis (24/5/2018).
"Ya, mendingan nanti saja ngomongnya hehe... Soalnya saya pernah mengalami hal yang itu show off tapi gagal untuk menikah kan jadi bagaimana gitu. Sayanya malu, keluarga pasangan juga kasihan," sambung bintang sinetron Jin dan Jun tersebut.
Diakui Sahrul Gunawan bahwa ia ingin segera memiliki pendamping untuk dijadikan istri sampai akhir hayat nanti. Namun, hal tersebut dianggapnya tak mudah sehingga bapak tiga orang anak itu masih ingin memperbaiki diri sehingga mendapatkan pasangan terbaik untuk dunia dan akhiratnya nanti.
"Ya pasti, impian semua para pria-pria dan wanita-wanita pastinya ingin mempunyai pasangan yang sholeh dan sholehah, bisa mengisi hati," paparnya.