Saat ini ia mengaku hanya fokus agar dapat bekerja dengan baik. Namun demikian, Tukul juga tidak menutup diri apabila ada orang yang ingin menjadi teman dekatnya.
"Siapa saja yang jadi teman, ya silakan, dan saya kerja tetap totalitas," tuturnya.
Saat ditanya, apakah anak-anaknya menginginkan ia cepat mencari pendamping hidup? Tukul mengungkapkan bahwa semua buah hatinya tidak menuntut dia untuk segera menikah.
"Oh enggak pernah. Dia modern pola pikirnya. Alhamdulillah baik," terang Tukul.
Menjalani hidup sebagai single parent dengan dua anak tanpa adanya pendamping itu juga membuktikan kepada publik terkait isu yang sempat dialamatkan kepada dirinya telah menikah siri dengan pedangdut Meggy Diaz menjadi terbantahkan dengan sendirinya.