Sementara lainnya menuliskan, “Kau bukan Kardashian! Entahlah, aku rasa kau tak cukup ‘plastik’ untuk memakai semua riasan tebal itu. Kau lebih baik berpenampilan natural.”
“Cuci mukamu! Jangan menutupi kecantikan naturalmu (dengan semua make-up itu),” ungkap seorang netter.
Cukup dapat dimaklumi apabila reaksi follower Barrymore di Instagram bersuara begitu lantang. Pasalnya, selama ini dia dikenal sebagai aktris yang kerap berpenampilan natural. Beberapa fans mengatakan, bahwa mereka lebih suka melihat mantan istri Will Kopelman itu tanpa riasan wajah.
“Drew Barrymore lebih cantik berpenampilan natural. Drew, kau tak memerlukan semua riasan wajah tebal itu,” ungkap seorang warganet.
Ini bukan pertama kali netizen mencibir penampilan Barrymore di Instagram. Pada November 2017, aktris Never Been Kissed itu juga dihujat saat mempromosikan produk kecantikannya tersebut.