JAKARTA - Aktris Dhea Annisa atau akrab disapa Dhea Imut tak merasa risih atau terganggu ketika dirinya dikabarkan tengah menjalin kedekatan dengan Angga Aldi seperti beberapa waktu belakangan ini.
Wanita 21 tahun tersebut mengungkapkan bahwa dirinya tak peduli jika memang isu yang beredar tidak benar. Dhea memastikan kalau hubugan dengan lawan mainnya di sinetron Pura-Pura Haji itu hanya sebatas teman.
(Baca Juga: Yuk Intip Cantiknya Raisa dalam Balutan Kebaya Pertama Kali Usai Menikah)
(foto: Instagram/@deaaannisa)
(Baca Juga: Dampingi Sidang Tuntutan, Ina Thomas Berikan Makanan untuk Axel Matthew)
"Enggak (risih) sih, soalnya kan memang biasa saja, aku sih kalau gosipnya enggak benar sih, enggak peduli. Toh juga aku sama Angga dekatnya temen doang," ungkap Dhea melalui sambungan telefon, Rabu (18/10/2017).
Kedekatan Dhea dan Angga semakin dibahas saat keduanya terekam dalam sebuah video tengah berlibur ke Lembang, Bandung. Namun hal itu terjadi lantaran dirinya dan Angga belum pernah jalan-jalan ke Bandung.
(Baca Juga: FOTO: Nikita Mirzani Pamer Tato Nama Anak Lewat Instagram, Warganet Gagal Fokus!)
Kendati demikian, ia menekankan bahwa hubungannya dengan Angga hanya sebatas teman yang sering bertemu di lokasi syuting sinetron terbaru mereka.
"Karena Angga belum pernah jalan-jalan ke Bandung, jadi kita jalan-jalan ke Bandung ramai-ramai. Soalnya Angga kan perantau. Jadi kayak, kita bareng-bareng saja. Tadinya kita mau bareng sama pemain yang lain, cuma pemain yang lain ada kegiatan. Jadi kita cuma berenam sama teman-teman aku, sama kakaknya Angga juga," papar Dhea.
"Enggak, memang kita lagi satu sinetron. Ya temenan saja sih karena sering ketemu di satu sinetron. Terus juga lagi libur," pungkas Dhea.
(Baca Juga: FOTO: Mantannya Tunangan dengan Gadis Bali, Netizen: Lebih Cantik Dibanding Nikita Willy)