VIDEO: Syahnaz dan Jeje Ingin Gelar Pernikahan di Bandung...Pasti Ada Sundanya-lah

Miftahul Khoiriyah, Jurnalis
Senin 28 Agustus 2017 09:58 WIB
Syahnaz dan Jeje (foto: Instagram/@syahnazs)
Share :

Seperti video yang diunggah di akun instagram pribadi Syahnaz beberapa waktu lalu, adik kandung Raffi Ahmad ini dilamar saat berlibur di Italia. Sang mama, Amy Qanita harus rela pergi sejenak demi suksesnya misi pria bernama lengkap Ritchie Ismail tersebut.

Sebelumnya, Jeje telah lebih dulu berkompromi dengan Amy Qanita untuk melamar sang kekasih. Ia juga meminta ijin dan restu kepada wanita berhijab tersebut.

"Tempatnya itu keren banget ya dan sebenarnya mau ke tempat itu susah soalnya Nanas dan mama dipisahin agak susah, nempel terus. Jadi aku pas breakfast itu aku bilang ke mama 'Ma nanti aku mau ngelamar Nanas ya entar mama pergi dulu aja pura-pura beli apa gitu'. Minta ijin aja buat berdua sama Syahnaz," cerita Jeje.

(Baca Juga: Siap Menikah, Jeje & Syahnaz Hunting Vendor Wedding Organizer?)

Sementara itu Syahnaz mengaku kaget karena tak menyangka bahwa cincin yang dipesan keduanya tersebut sudah jadi dan dibawa ke tempat mereka berlibur. Ia bahagia karena akhirnya akan naik pelaminan dengan pria yang selama ini mendampinginya.

Jeje juga agak ragu dan khawatir jika cincin yang dipesan atas nama sang kekasih itu bisa selesai sesuai waktu yang diharapkan. Namun nyatanya kekhawatiran tersebut lebur dan proses lamaran antar keduanya pun telah dilakukan meski belum secara resmi di hadapan keluarga besar.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya