Penonton bagian depan bisa melihat jelas bahwa Keith melempar jas miliknya ke belakang panggung dan mengenai salah satu kru. Tak hanya sampai disitu, personel Boyzone tersebut membuat aksi menghebohkan dengan jalan sendiri tanpa pengawalan sekuriti ke panggung kecil kamera utama.
Ia dan Brian terus melanjutkan lantunan lagu medley mereka seperti You Needed Me, Queen of My Heart, Worda, Fool Again, If I Let You Go dan lainnya.
Lagi, musik dan microphone kembali terhenti kesekian kalinya. Meski tanpa musik, para fans mengiringi dengan nyanyian suara mereka yang semakin keras.
"Sorry guys," ujar Brian di sela-sela lagu.
Suasana mulai mencair, Brian dan Keith telah mengembalikan senyumnya ketika mendapat sambutan suara nyanyian para penonton hingga lagu selesai.