JAKARTA - Konser jazz perdana Joey Alexander di Jakarta berlangsung meriah hari Minggu (22 Mei 2016) kemarin. Najwa Sihab dipercaya menjadi host konser bertajuk "Joey Alexander Live in Concert" yang digelar di JIExpo Kemayoran tersebut.
Sebelum mempersilahkan Joey naik ke atas panggung, Najwa lebih dulu memberikan informasi singkat terkait pribadi Joey. Tak hanya soal biodata Joey atau bagaimana dia bisa mengenal jazz, Najwa juga mengungkap apa yang disukai dan tidak disukai oleh pianis 12 tahun itu.
"Joey lebih suka dipanggil pianis muda, bukan pianis cilik. Enggan disebut genius atau prodigy, maunya dipanggil musisi jazz saja," ujar Najwa, Minggu (22/5/2016).
Usai membongkar sejumlah informasi tentang pribadi Joey, Najwa mengundang dua musisi jazz dunia pemain contrabass Dan Chmielinski dan drummer Jeff "Tain" Watts ke atas panggung. Keduanya berkolaborasi dengan Joey di sepanjang konser.
Tiba waktunya bagi Najwa memanggil Joey naik ke atas panggung. Penonton yang memadati lokasi konser memberikan tepuk tangan meriah mengiringi Joey naik ke atas panggung.
Joey membuka konser jazz pertamanya di Indonesia dengan memainkan Giant Steps. Seluruh penonton, termasuk Ahok yang menepati janjinya untuk datang ke konser Joey, memberikan tepuk tangan begitu Joey mulai memainkan tangannya di atas tuts piano.
(Amz)