JAKARTA - BTS sangat antusias dalam fanmeeting-nya malam ini. Boyband asal Korea ini untuk pertama kalinya datang ke Jakarta.
"Saya sangat excited, kita akan perform di sini di Jakarta. Ini pertama kali mengadakan fanmeeting di sini," ujar Rap Monster saat ditemui di kawasan Hall Kota Kasablanka, Jakarta, Jumat (11/9/2015).
BTS berjanji memberikan yang terbaik dalam acara bertajuk 1st SH Power Music With BTS And KM. Grup yang terdiri dari Suga, Jin, Jimin, V, J-Hope, Rap Monster, dan Jin akan membuat penggemarnya bahagia.
"Kami harap, kami bisa melakukan yang terbaik. Dan membuat fans bahagia hari ini. Setiap perform itu spesial untuk kita. Tapi setiap tempat yang kita datangi semuanya memilliki sesuatu spesial," tutupnya.
(rik)