Rheina Ipeh Kesal Dianggap Dompleng Suami

Alan Pamungkas, Jurnalis
Sabtu 17 Januari 2015 04:26 WIB
Rheina Ipeh (Foto: Alan/Okezone)
Share :

JAKARTA - Rheina Ipeh meradang karena sering dianggap memanfaatkan profesi sang suami, Findo Purwono yang menjadi sutradara.

Tudingan aji mumpung itu tak lepas dari seringnya Rheina bermain di film garapan Findo. Film terbaru yang disutradarai Findo di mana Rheina ikut bermain yaitu, Gue Bukan Pocong.

"Orang pasti mengira kalau saya bersikap aji mumpung. Mentang-mentang suaminya sutradara setiap suaminya menyutradarai harus main. Itu pernyataan salah, saya dan suami mengedepankan sikap proefesional," ujar Rheina saat ditemui di Ganesa Perkasa Film, Jakarta.

Artis bernama asli Rheina Maryana ini menegaskan, keterlibatannya di film Gue Bukan Pocong murni kebutuhan film. Karakter Rheina dianggap cocok dengan peran di film bergenre horor komedi itu.

"Suami saya bilang, peran jadi ibu yang nyablak khas Betawi, hanya kamu yang pas memainkan. Tapi saya tidak langsung mengiyakan, saya minta sama suami untuk mengajukan dulu sama produser. Kalau produsernya oke, saya mau. Tapi kalau produsernya tidak setuju. Saya pun enggak masalah. Alhamdulillah-nya produser mau, jadi saya main di sini," jelasnya.

Rheina memainkan peran seorang ibu berkatar belakang Betawi yang nyablak dan protektif terhadap anak tunggalnya. Selain Rheina, film yang akan tayang di bioskop 26 Februari 2015 ini dibintangi Hardi Fadilah, Nicky Tirta, Adzana Bing Slamet, Chika Jesika.

"Tantangannya ya, saya harus memancing ketawa penonton lewat media pocong-pocongan. Seharusnya orang nonton film pocong kan takut dan ngeri-ngeri sedap, tapi di sini penonton justru ketawa. Ini yang membuat saya dan teman-teman pemain bekerja keras bagaimana film pocong tapi ketawa," tutupnya.

(rik)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya