JAKARTA - Jessica Iskandar diam seribu bahasa saat menanggapi isu persiapan pernikahannya dengan pria asal Jerman. Usai mengisi acara Pesbukers, Jessica tidak ingin memberikan pernyataan perihal isu tersebut.
Jessica yang menggunakan baju berwarna hitam dengan celana panjang merah, langsung masuk ke mobil Toyota Vellfire berwarna putih bernopol B 73 DAR.
Sambil memegang telefon genggamnya, tidak keluar sepatah kata pun dari wanita yang pernah diisukan dekat dengan Olga Syahputra itu. Sang assiten sibuk mengahalau awak media yang ingin meminta konfirmasi.
"Jessica sibuk, maaf banget ya," kata salah satu asisten Jessica, di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, Selasa (25/2/2014).
Isu ini merebak setelah fakta yang dungkapkan Lurah Ciganjur, Ahmad Sodikin. Menurut penuturan Sodikin, pada 17 Desember 2013 lalu, Jessica bersama orangtuanya mengajukan surat pengantar nikah untuk ditujukan kepada Catatan Sipil.
Dalam surat pengantar itu, calon suami Jessica bernama Ludwig Franz Willibald Maria Joseph Leonard, pria asal Jerman kelahiran 12 Juli 1990.
(nsa)