Zul Bahar Sudah Hilang Komunikasi dengan Zaskia "Gotik"

Edi Hidayat, Jurnalis
Kamis 03 Oktober 2013 10:41 WIB
Zaskia Gotik (foto: Tomi/Okezone)
Share :

JAKARTA - Sejak nama Zaskia "Gotik" melambung, komunikasi Zul Bahar, orang yang telah membina penyanyi dangdut tersebut terputus begitu saja. Menurut Zul, hal itu sengaja dihilangkan Zaskia.
 
"Komunikasi sengaja dihilangkan dari saya, dari dia. Terserah sih kalau masalah itu, ingat akarnya saja sih mungkin," ujar Zul di Gedung Trans TV, Mampang, Jakarta Selatan, 2 Oktober 2013 malam.
 
Zul mengatakan, sejak awal bertemu pelantun "Seribu Alasan" itu sudah yakin jika Zaskia memiliki bakat yang luar biasa. Apalagi, wajah Zaskia cukup menarik.

"Saya mendidik dia, karena dari kampung saya bawa. Menurut saya, dia talent yang bagus. Punya bakat, good look kok. Saya feeling, dia punya bakat yang besar," tutup dia.

(gal)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya