Maaf, Ibunda Vicky Tolak Tawaran Main Sinetron

Egie Gusman, Jurnalis
Kamis 19 September 2013 21:24 WIB
Vicky (Foto: Djamhari/Okezone)
Share :

JAKARTA - Kasus serta video lucu Vicky Prasetyo ternyata membawa berkah terhadap keluarganya. Pasalnya, saat ini ibunda dan adik-adiknya Vicky laris manis jadi bintang tamu di beberapa televisi. 

"Alhamdulillah ada aja setiap hari yang nawarin (tampil di program acara televisi)," kata ibunda Vicky, Emma Fauziah saat berbincang melalui telefon, Kamis (19/9/2013).

Meski pun mengaku orang berada, namun Emma tidak pernah menolak untuk tampil di televisi. Apalagi diiming-imingi bayaran yang lumayan.

"Namanya kita diundang ya, siapa yang enggak mau. Dikasih bayaran. Orang buta saja cari uang apalagi kita," tegas Emma.

Namun, jika ada yang menawarkan main sinetron atau bintang iklan, dengan tegas Emma menolaknya. Yang jelas saat ini dirinya bersyukur karena selalu dikasih kenikmatan hidup.

"Kalau sinetron capek ya, kayaknya enggak deh. Saya sih maunya yang siaran langsung aja. Saya orangnya selalu bersyukur atas nikmat hidup. Tiap hari saya bersyukur dikasih nikmat hidup dikasih rezeki yang banyak," jelasnya.

(rik)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya