Sungha Jung akan Manjakan Penggemar lewat Signing Session

Marvella Frediana, Jurnalis
Rabu 26 Juni 2013 15:14 WIB
Sungha Jung (Foto: Ist.)
Share :

JAKARTA - Para penggemar Sungha Jung (16) Indonesia wajib bersiap-siap jelang konser musisi asal Korea ini di Bandung, dan Jakarta, Oktober mendatang.

Di Bandung, Sungha menempati venue Edelweis Hall, Gd. Wahana Bakti Pos, 12 Oktober mendatang. Keesokan harinya, dia langsung menggelar konser di Teater Nusa Indah, Balai Kartini, Jakarta Selatan.

Lantaran bukan hanya jari-jarinya saja yang menari-nari memainkan senar gitar, Sungha Jung juga akan memanjakan para penggemar lewat Signing Session (sesi tanda tangan) yang menjadi bagian dari rangkaian Sungha Jung Live Concert 2013.

Sungha Jung tak hanya memberikan tanda tangan kepada penggemar, dia juga akan membagi-bagikan hadiah CD original-nya.

Meski pihak promotor belum menjelaskan bagaimana teknis Signing Session tersebut, kegiatan ini dipastikan ada, mengingat Signing Session merupakan servis khusus dari Sungha Jung bagi penggemar yang membeli tiket VVIP Rp700 ribu. (baca: Tiket Konser Sungha Jung Dijual Mulai Rp350 Ribu)

Sebelumnya, harga tiket Sunghajung Live Concert di Indonesia secara resmi telah diumumkan pihak promotor melalui Twitter dan website resmi Mahana Live.

Ini bukan kali pertama bagi Sungha Jung menyapa penggemarnya di Indonesia. November 2012 lalu, Sungha Jung juga telah menggelar konser eksklusif di Bandung dan Jakarta.

(tre)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya