Justin Bieber Dijadikan Nama Jalan

Putri Basmalah, Jurnalis
Kamis 18 Agustus 2011 12:20 WIB
Justin Bieber (Foto:Wenn.com)
Share :

TEXAS - Seorang remaja berumur 11 tahun, mengganti nama sebuah jalan di daerah Forney, Texas, menjadi 'Jalan Justin Bieber'.

Caroline Gonzalez, nama anak itu. Dia memenangkan kesempatan menjadi wali kota sehari. Caroline menjadi pemenang sebuah kontes di Facebook yang bertujuan mengajak kaum muda agar tertarik pada pemerintahan kota. Demikian dikutip Digitalspy, Kamis (18/8/2011).

Caroline pun mengubah nama jalan dari Main Street (Jalan Utama) ke Justin Bieber Way (Jalan Justin Bieber). Hal itu dilakukan sebagai bentuk penghormatan kepada kepada bintang pop Kanada itu.

"Saya hanya benar-benar seperti Justin Bieber. Saya pikir akan keren jika kita memiliki sebuah jalan di kota kami sesuai dengan namanya. Saya pikir itu cukup keren, dan jika Justin Bieber benar-benar di sini, saya mungkin akan pingsan," tutur Caroline, terbahak.

Selain berhak mengganti nama jalan, Caroline juga wajib terlibat dalam kegiatan daur ulang dan proyek pelayanan masyarakat.

Sebelum penggantian nama kali ini, penduduk asli Australia pernah juga pernah mengganti nama jalan, dari Osbeck Road menjadi Dildo Boulevard.

(ang)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya