Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

BCL: Noah Jadi Anak Nenek

Rama Narada Putra , Jurnalis-Senin, 26 September 2011 |11:37 WIB
BCL: Noah Jadi Anak Nenek
Bunga Citra Lestari (Foto: Lockerz)
A
A
A

JAKARTA - Bunga Citra Lestari tengah bingung dengan anaknya, Noah Sinclair yang lebih dekat pada neneknya daripada dia yang merupakan ibu kandungnya.

Tidak ditampik BCL, kesibukannya di dunia entertaimen membuatnya jarang menghabiskan waktu bersama putra semata wayangnya. Dan lebih banyak bermain dengan neneknya.

"Aku nggak tahu apakah Noah ini anak aku atau anak mama aku. Karena Noah dekat banget sama mama aku,keluh Bunga ditemui di Playpark, Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (25/9/2011).

Padahal diungkapkan istri Ashraf Sinclair itu ia sangat ingin bisa bersama dengan Noah. Dan melihat fenomena itu, hatinya sebagai ibu terasa miris melihat kedekatan yang terjalin antara Noah dengan neneknya.

"Mungkin karena setiap hari dari pagi sampai sore biasanya mama aku, dan dari sore sampai malam sudah di culik sama neneknya, nggak tahu kenapa koneksnya deket banget," jelasnya.

Noah sendiri dituturkan BCL merupakan cucu pertama di keluarganya, sehingga tidak mengherankan kalau Noa begitu dimanjakan oleh neneknya itu.

"Kalau ditegur, saat Noah salah bukannya larinya ke aku tapi malah datangin neneknya," tandasnya.

(efi)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement