Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Polisi Periksa Enam Saksi Atas Kasus Kematian Lula Lahfah

Ravie Wardani , Jurnalis-Senin, 26 Januari 2026 |16:49 WIB
Polisi Periksa Enam Saksi Atas Kasus Kematian Lula Lahfah
Kasat Reskrim Polres Jaksel AKBP Iskandarsyah
A
A
A

JAKARTA - Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan masih mendalami penyebab kematian selebgram Lula Lahfah (LL) yang terjadi di kamar apartemennya kawasan Dharmawangsa, Cipete Utara, Jakarta Selatan pada 23 Januari 2026 lalu. 

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Iskandarsyah menjelaskan bahwa pihak penyidik sudah melakukan olah TKP hingga mengantongi beberapa barang bukti. 

Saat ini, Iskandarsyah menyebut penyidik tengah mendalami keterangan para saksi dari orang terdekat Lula. Adapun total saksi yang sudah diperiksa yakni enam orang. 

"Sampai saat ini kita sudah memeriksa atau mengklarifikasi enam saksi yang sudah ada di TKP juga pada saat itu. Selain itu dengan pihak rumah sakit, karena berdasarkan informasi saksi, salah satu saksi, saudari LL ini mengalami gangguan kesehatan," ucap Iskandarsyah dalam keterangan resminya di Polres Metro Jakarta Selatan pada Senin (26/1/2026). 

Meski belum secara utuh, Iskandarsyah menyebut penyidik mulai mendapat sebuah alur cerita di detik-detik sebelum Lula meninggal dunia. 

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement