Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Pelaku Trespassing di Rumah NANA Resmi Ditahan Polisi 

Annastasya Rizqa , Jurnalis-Sabtu, 15 November 2025 |15:05 WIB
Pelaku <i>Trespassing</i> di Rumah NANA Resmi Ditahan Polisi 
Pelaku Trespassing di Rumah NANA Resmi Ditahan Polisi. (Foto: Instagram/@jin_a_nana) 
A
A
A

SEOUL - Satu lagi kasus trespassing (masuk ke rumah orang tanpa izin) menimpa artis Korea Selatan. Kali ini, insiden tersebut menimpa kediaman Im Jin Ah alias NANA yang terletak di kawasan elit Guri, Provinsi Gyeonggi, Korea Selatan.

Kepolisian Guri mengungkapkan, pihaknya telah menangkap dan menahan seorang pria berusia 30-an, pada 15 November 2025. Saat pria itu masuk, sang aktris dan ibunya sedang berada di rumah. 

Koreaboo melaporkan, Nana dan ibunya berhasil melumpuhkan pria tersebut setelah sempat terjadi pertengkaran fisik. Nana pun segera menghubungi polisi.

NANA (IG)
Pelaku Trespassing di Rumah NANA Resmi Ditahan Polisi. (Foto: Instagram/@jin_a_nana)

Saat polisi tiba, pria itu ditemukan dalam kondisi terluka dan langsung dilarikan ke rumah sakit.

Berdasarkan kesaksian warga sekitar, sebelum masuk ke rumah Nana, pria tersebut sempat mengacungkan senjata tajamnya dan meminta uang kepada orang-orang yang ditemui.  

“Saat ini, pelaku sudah ditahan dan tengah menjalani pemeriksaan atas tuduhan percobaan perampokan berat,” ungkap Juru Bicara Kepolisian Guri seperti dikutip dari Yonhap News, pada Sabtu (15/11/2025).

Hingga berita ini diturunkan, Nana maupun agensinya masih belum buka suara terkait insiden tersebut.*

(SIS)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement