JAKARTA - Pelawak Nunung Srimulat menceritakan pengalamannya saat syuting film horor komedi Pesugihan Sate Gagak. Dia mengalami kelelahan ketika melakukan adegan kesurupan brutal.
Dalam film itu, Nunung dipercaya memerankan karakter Ibu Imas. Dia pun beradu akting dengan sejumlah komika ternama seperti Ardit Erwandha, Yono Bakrie, Benidictus Siregar, Arief Didu, Arif Alfiansyah, hingga Firza Valaza.
Istri Iyan Sambiran itu bahkan sangat menikmati proses syuting bareng para pemain muda tersebut.
"Saya bebas diapakan saja, asalkan jangan ludahi saya," kata Nunung seraya bergurau di kawasan Jakarta Selatan belum lama ini.
Di film ini, Nunung ditantang menjalani adegan kesurupan brutal. Momen itu menjadi hal tersulit selama dirinya membintang sederet film horor.
"Susahnya adegan kesurupan brutal. Dengan badanku kayak gini, terus kesurupan dan kejar semua pemain, itu susah," ucap Nunung.
Pemilik nama asli Tri Retno Prayudati bahkan itu menjalani adegan tersebut secaa berulang demi mendapat hasil terbaik.
Alhasil, ia sempat mengalami kelelahan hebat dan memerlukan alat bantu pernapasan. Nunung bahkan menghabiskan enam tabung oksigen agar tenaganya kembali pulih.
"Kalau layar lebar pasti diulang-ulang, bukan karena kesalahan tapi karena faktor teknis. Long shoot, dan itu diulang dari awal. Bayangkan, seorang Nunung kesurupan lari ngejar mereka dengan kondisi chaos banget," ujar Nunung.
"Akhirnya break dulu, tabung oksigen. Sampai habis enam," lanjutnya.
Setelah proses syuting rampung, Nunung mengaku butuh banyak waktu istirahat agar kondisinya fit seperti sedia kala.
"Memang pasti ngos-ngosan seusia saya. Tapi akhirnya semua berjalan dengan baik, sehat-sehat semua. Pokoknya, apa pun kalau kita jalani dengan hati yang senang, hasilnya juga akan baik," tutur Nunung Srimulat.
Sekadar informasi, Pesugihan Sate Gagak diproduksi oleh Cahaya Pictures yang memasang Yono Bakrie, Benedictus Siregar, dan Ardit Erwandha sebagai pemeran utama.
Karya sutradara Etienne Caesar ini mengisahkan tiga anak muda yang menghadapi masalah ekonomi. Mereka lalu tergoda menempuh jalan pesugihan tanpa benar-benar mengetahui syarat atau konsekuensi yang menanti. Pesugihan Sate Gagak siap tayang di bioskop pada 13 November 2025 mendatang.
(kha)