Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Musisi Aruma Resmi Lulus dengan Predikat Magna Cumlaude, Kini Siap Fokus di Dunia Musik

Khafid Mardiyansyah , Jurnalis-Sabtu, 25 Oktober 2025 |22:28 WIB
Musisi Aruma Resmi Lulus dengan Predikat Magna Cumlaude, Kini Siap Fokus di Dunia Musik
Aruma (Foto: Grad_co)
A
A
A

Untuk meraih gelar sarjana, mahasiswa Desain Produk perlu membuat proyek akhir atau Tugas Akhir. Aruma menghadirkan gitar rotan dalam tugas akhir yang tampil menonjol dengan menggabungkan tiga elemen penting: seni, desain, dan musik. Ia menciptakan alat musik yang dirancang dengan pendekatan inovatif dan ramah lingkungan.

Mengandalkan material rotan, Aruma merancang gitar berbahan dasar karuun—rotan olahan khas Indonesia yang dikenal kuat namun ringan. Lewat proyek ini, Aruma membuktikan bahwa material lokal juga mampu menghasilkan produk berkualitas tinggi dan berkelanjutan.

Aruma percaya, gitar dari bahan rotan karuun punya potensi besar untuk dikembangkan lebih lanjut dalam industri alat musik modern. Tak hanya estetis, karya ini juga menjadi refleksi dari pemahaman mendalam Aruma akan desain berkelanjutan dan nilai-nilai lokal yang bisa dibawa ke panggung global.

(kha)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement