Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Reaksi Ibunda Tasya Farasya saat Tahu Kasus Dugaan Penggelapan Dana Libatkan Menantunya

Ravie Wardani , Jurnalis-Rabu, 22 Oktober 2025 |18:55 WIB
Reaksi Ibunda Tasya Farasya saat Tahu Kasus Dugaan Penggelapan Dana Libatkan Menantunya
Ibu Tasya Farasya saat jadi saksi di PA Jaksel (Foto: IMG/Ravie)
A
A
A

JAKARTA - Ibunda Tasya Farasya, Alawiyah Alatas, menjadi salah satu saksi dalam sidang perceraian anaknya yang berlangsung di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Rabu (22/10/2025). 

Kuasa hukum Tasya Farasya, Sangun Ragahdo, menjelaskan keterangan yang diberikan Alawiyah dalam sidang hari ini. 

Dia bilang, Alawiyah membeberkan keadaan rumah tangga anaknya sejak menikah dengan Ahmad Assegaf hingga adanya gugatan cerai di pengadilan. 

Alawiyah juga dikatakan Sangun juga mengetahui dugaan penggelapan dana perusahaan Tasya yang menyeret menantunya. 

"Tahu dong. Kalau masalah (ibu Tasya Farasya) tahu, tahu," kata Sangun Ragahdo. 

Lebih jauh, Sangun membeberkan reaksi Alawiyah begitu mendengar dugaan kasus tersebut. 

Alawiyah memilih menyerahkan sepenuhnya masalah itu kepada sang anak.

"Kami melihatnya ya seorang ibu ya mengembalikan semua ke anaknya. Kan anaknya juga sudah besar, jadi kami lihat dan kami yakini juga ibunya Tasya, Bu Ala ini juga bukan orang yang dalam tanda kutip menyetir-nyetir anak, karena juga anak sudah besar. Artinya menyerahkan sepenuhnya Tasya yang terbaik," jelas Sangun. 

Pihak Tasya Farasya sendiri sudah menyiapkan bukti untuk membuat laporan resmi soal dugaan penggelapan dana perusahaan. Namun, Sangun belum bisa memastikan kapan dan dimana pihaknya akan melayangkan laporan tersebut. 

Sidang lanjutan cerai Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf sendiri akan dilanjutkan ke agenda pembuktian dari tergugat. 

"Minggu depan. Hari Rabu juga. Tujuh hari dari sekarang," pungkasnya.
 

(kha)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement