Sebut saja Hip Hip Hura dan Aku Cinta Dia yang dipopulerkan mendiang Chrisye. Ada pula lagu Cinta yang dibawakan Vina Panduwinata.
Ucapan belasungkawa untuk Adjie Soetama pun mengalir di kolom komentar Addie MS. Akun @stefharyanto menuliskan, "Kang Adjie orang baik. Beliau senior saya di FH Unpar. Semoga husnul khotimah."
Akun @sanila628 menambahkan, "Allahumagfirlahu warhamhu wa afihi wa fuanhu kang Adji. Karya-karyanya menemani masa remajaku pada masanya."
Selamat jalan Adjie Soetama.*
(SIS)