Sebagian juga masih bingung mencari rangkaian kata ucapan selamat dari Andre untuk El. “Karangan bunga dari Haji Andre berulah lagi guys. Mau bikin ‘HBD El Rumi’ saja dibikin teka-teki. Kalian sudah nemu belum guys?” kata akun X @whoopziiy.
Warganet pun ramai-ramai berusaha memecahkan teka-teki ucapan selamat dari Andre tersebut. “Perlu 3 hari 3 malam baru ketemu jawabannya,” kata akun @dshakspear7.
Ini memang bukan pertama kali Andre Taulany memberikan karangan bunga unik pada sahabatnya. Ari Lasso bahkan pernah mendapat karangan bunga super besar hingga berukuran sangat kecil dari Andre.**
(SIS)