Gosip hangat baru-baru ini datang dari dua selebritas yang sama-sama tengah menjalani hidup sebagai orang tua tunggal, Baim Wong dan Kimberly Ryder.
Keduanya belakangan ramai dijodoh-jodohkan oleh warganet setelah beberapa momen kedekatan mencuat ke publik.
Berikut daftar fakta seputar kabar kedekatan Kimberly Ryder dan Baim Wong yang dirangkum dari tayangan eksklusif tim Silet RCTI, Minggu (25/5/2025).
Setelah resmi bercerai dengan Paula Verhoeven, nama Baim Wong tak butuh waktu lama untuk kembali menjadi bahan perbincangan.
Netizen mulai menggadang-gadang sosok perempuan yang dianggap cocok mendampingi Baim, dan Kimberly Ryder termasuk dalam daftar tersebut.
Keduanya sama-sama berstatus single parent, sama-sama aktif di dunia hiburan, dan bahkan pernah terlibat kerja bareng.
Menariknya, gosip tersebut bukan tanpa alasan. Dalam wawancara eksklusif bersama tim Silet, Kimberly secara terbuka mengakui bahwa ia memang dekat dengan Keano dan Kenzo, dua anak Baim Wong.
Bahkan, ia menyebut bahwa kedua bocah itu sering menghubunginya terlebih dahulu, bukan lewat sang ayah.
“Akhirnya ketemu sama Kenzo dan Kiano yang emang selalu nempel kan ya sama Kak Baim. Jadi temenan juga sama aku gitu. Suka diteleponin sama anaknya, bukan bapaknya,” tutur Kimberly dengan santai.
Ia pun sempat datang ke kantor Baim Wong dan bermain bersama anak-anaknya. Hubungan mereka terlihat natural, menyenangkan, dan tidak dibuat-buat.
Salah satu momen yang paling mencuri perhatian adalah ketika Kimberly menyebut bahwa anak-anak Baim sering menghubunginya lewat WhatsApp. Bahkan, ia sering menerima pesan dari Kenzo yang ingin meneleponnya.
“Kadang-kadang suka WhatsApp, ‘ini Kenzonya mau nelepon ya’. Ya udah, ngobrol aja. Lucu-lucu aja gitu,” katanya.
Fakta ini membuat netizen semakin penasaran, apakah ini pertanda bahwa hubungan mereka lebih dari sekadar teman?
Walau menjadi pusat perhatian karena gosip ini, Kimberly mengaku tak terlalu ambil pusing. Baginya, komentar netizen hanya sebatas candaan yang tidak perlu ditanggapi serius.
“Enggak ditanggapin sih apa-apa komenan yang bisa aku omongin. Ya udah,” ujarnya santai.
Terlepas dari gosip kedekatannya dengan Baim Wong, Kimberly Ryder tetap menunjukkan sosok perempuan mandiri yang bekerja keras demi kedua buah hatinya, Raiden dan Aisyah. Ia bahkan rela meninggalkan anak-anaknya untuk bekerja di luar kota.
Contohnya saat ia terbang ke Medan baru-baru ini untuk menjalani sejumlah aktivitas profesional. Meski tanpa ditemani sang anak, ia tetap memanfaatkan waktu untuk menyelesaikan pekerjaan, menyegarkan diri, dan mempersiapkan oleh-oleh untuk keluarganya.
(kha)