Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Perayaan untuk Konten Kreator Tanah Air, Inilah Para Juara TikTok Awards Indonesia 2024!

Agustina Wulandari , Jurnalis-Senin, 16 Desember 2024 |16:13 WIB
Perayaan untuk Konten Kreator Tanah Air, Inilah Para Juara TikTok Awards Indonesia 2024!
Potret Keseruan Para Kreator pada Malam Puncak TikTok Awards Indonesia 2024. (Foto: dok TikTok Indonesia)
A
A
A

JAKARTA - Ajang penghargaan untuk para kreator Tanah Air yang menginspirasi telah digelar dengan penuh semarak. TikTok Awards Indonesia 2024 telah menemukan para pemenangnya sebagai konten kreator terbaik tahun ini. Acara ini diselenggarakan di Studio RCTI+, Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Jumat (13/12).

Tahun ini, TikTok Awards Indonesia 2024 mengusung tema “The Icons of Tomorrow, Today”, di mana acara ini merupakan perayaan 81 kreator masa kini (today) yang telah berdedikasi dalam perjalanannya di TikTok untuk menjadi sosok (icon) yang menginspirasi dan memberikan dampak positif di masa depan (tomorrow).

General Manager Content Operations, Southeast Asia, TikTok, Angga Anugrah Putra mengungkapkan, tahun ini, para kreator yang masuk ke dalam nominasi telah membuktikan bahwa kreativitas bisa menjadi kekuatan untuk menginspirasi perubahan.

“Mulai dari berbagi ilmu dengan perangkat yang sederhana hingga inisiatif membangun akses pendidikan di daerah terpencil, mereka terus menjadi inspirasi bagi jutaan orang dengan aksi nyata yang membawa perubahan positif,” ujarnya.

“Kami percaya bahwa para pemenang tahun ini tidak akan berhenti berkarya, melainkan terus mendorong perubahan positif bagi masyarakat luas selagi mereka membangun pengaruh mereka sebagai seorang ikon di masa depan," ucapnya.

TikTok Awards Indonesia 2024 menganugerahkan 14 penghargaan untuk merayakan para kreator yang membawa inspirasi, kebahagiaan, serta kontribusi nyata bagi masyarakat luas di sepanjang tahun ini.

Malam puncak perayaan TikTok Awards Indonesia 2024 dipandu oleh para host kondang, yaitu Ayu Dewi, Hesti Purwadinata, dan Indra Herlambang. Panggung megah bernuansa futuristik juga diwarnai dengan berbagai penampilan spektakuler dari musisi internasional, Jamie Miller.

Tak hanya itu, musisi papan atas Tanah Air seperti Lyodra, Juicy Luicy dan Adrian Khalif, Bernadya, Ayu Ting-Ting, dan H. Rhoma Irama dan Soneta juga mengguncang panggung TikTok Awards.


 

Ayu Ting Ting
Penampilan Ayu Ting Ting di panggung TikTok Awards Indonesia 2024. (Foto: dok iNews Media Group/Arif Julianto)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement