JAKARTA - Eryck Amaral telah resmi menjadi mantan suami Aura Kasih sejak 28 April 2021. Perceraian mereka bahkan berakhir secara verstek lantaran kala itu Eryck tengah berada di Thai;and, tepatnya sejak 2020 dan menghilang tanpa kabar.
Tak adanya kabar dari Eryck selama berbulan-bulan, membuat Aura akhirnya merasa kesepian dan memutuskan berpisah. Sejak saat itu, Eryck tak pernah menemui putri mereka, Arabella. Hanya saja belakangan ini mereka berkomunikasi melalui video call.
Kini, Eryck akhirnya datang ke Indonesia untuk menemui putrinya. Saat disinggung mengenai alasan di balik keputusannya pergi ke Thailand dan tak kunjung kembali kepada istri dan anaknya, Eryck enggan menjawabnya.
"Pertanyaan selanjutnya," jawab Eryck Amaral di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Sabtu (8/6/2024).
Eryck Amaral ungkap momen pertemuannya dengan anak Aura Kasih (Foto: Instagram/aurakasih)
Eryck lebih memilih membahas soal perasaan bahagia bercampur haru yang dirasakannya saat pertama kali bertemu Arabella setelah 4 tahun lamanya. Bahkan, Eryck mengaku hal pertama yang dilakukannya ketika tiba di Indonesia adalah menemui Arabella.
Eryck tampak semringah saat menceritakan momen pertemuan mereka.
"Ya. Yang aku lakukan pertama kali setelah datang adalah bertemu dia," ungkapnya.