JAKARTA - Dewi Perssik mengaku kini lebih dimanja oleh sang kekasih yaitu Rully. Bagaimana tidak, beberapa bulan setelah dilamar oleh Rully, Dewi Perssik sudah mulai diberikan jatah uang bulanan.
Tentu saja perempuan yang akrab disapa Depe itu sangat bersyukur, lantaran ia mengaku selama ini selalu berperan sebagai seorang suami.
"Selama ini kan aku jadi suami terus, baru kali ini aku wah padahal ini masih dilamar ya aku udah dikasih duit kayak aku merasa bahwa ya Allah," ujar Dewi Perssik di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (28/3/2023).
Kemudian Dewi Perssik juga diperbolehkan untuk meminta apapun yang ia butuhkan. Namun dikarenakan selama ini ia selalu mandiri dan berusaha mencari uang sendiri, sehingga ia merasa tidak enak untuk berfoya-foya.
"Terus dia bilang 'kalau aku butuh apa-apa aku bilang ya sama kamu'. Emang enak ya kayak gitu? Jadinya kan aku segen ya, Mas. Terus dia bilang sama aku 'gapapa, selama memang aku merasa nyaman', oh yaudah," terang Dewi Perssik.
 BACA JUGA:
Follow Berita Okezone di Google News