JAKARTA - Maria Vania dikenal sebagai artis yang punya image seksi. Tak heran bila banyak kaum adam yang menggemari sosoknya.
Bahkan, Maria sampai mengalami hal yang tak mengenakkan. Perempuan asal Bandung, Jawa Barat ini, sering mendapatkan kiriman foto organ intim dari pria hidung belang melalui direct message (DM) Instagram.
"Ada yang kirim organ intim gitu dan itu bukan fake account. Kalau misalkan aku masukin hati, aku nggak akan berkembang," ujar Maria, dikutip dari podcast YouTube Deddy Corbuzier yang rilis pada 2020.
"Ibaratnya, namanya juga media sosial, cuma aku merasa melakukan hal yang benar dan aku nggak bisa membuat semua orang suka sama kita," sambungnya.
Follow Berita Okezone di Google News