JAKARTA - Mantan suami Dewi Perssik, Angga Wijaya, baru-baru ini mengunggah sebuah foto saat tengah menjalani ibadah di Tanah Suci, Mekkah. Dalam foto tersebut, Angga terlihat berselfie dengan seorang perempuan yang wajahnya ditutupi dengan cadar.
Sempat disangka sudah menikah lantaran menjalani ibadah bersama, Angga Wijaya tampak membantah hal tersebut. Namun, ia mengklarifikasi bahwa dirinya sudah bertunangan dan akan melanjutkan hubungan ke jenjang pernikahan dengan perempuan tersebut.
"Udah tunangan," kata Angga Wijaya, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (9/3/2023).
Sayangnya, Angga tak mau membeberkan siapa sosok wanita tersebut. Bahkan, ia hanya meminta doa agar rencana pernikahannya bisa segera terlaksana.
"Doain ya semoga segera menjadi halal, baru mau (nikah)," timpalnya.
Angga sendiri tampaknya tak masalah jika sudah kembali merencanakan pernikahan dengan perempuan lain, meskipun baru saja bercerai. Menurutnya, tak butuh waktu lama untuk menghalalkan hubungannya, jika ia merasa sudah cocok dengan perempuan tersebut.
"Kita ngapain lama-lama? Kalau udah ada yang baik, yang bisa diajak berumah tangga sama kita, terima kita apa adanya, kita juga terima dia satu misi dan satu visi, nggak pernah aneh-aneh, bukan dari kalangan artis juga, jalanin aja," beber Angga.
Follow Berita Okezone di Google News