Share

Selena Gomez Lempar Komentar Menohok Gara-Gara Kena Body Shaming

Annastasya Rizqa, MNC Portal · Senin 16 Januari 2023 07:00 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 15 33 2746543 selena-gomez-lempar-komentar-menohok-gara-gara-kena-body-shaming-ycDpuZK1ca.jpg Selena Gomez. (Foto: Instagram/@selenagomez)

LOS ANGELES - Kabar tak sedap datang dari aktris sekaligus penyanyi, Selena Gomez. Baru-baru ini, mantan kekasih Justin Bieber itu mendapat perlakukan tak menyenangkan dari para netizen.

Hal ini bermula usai Gomez menghadiri acara ajang penghargaan Golden Globes 2023 pada Rabu lalu. Kala itu, penampilan wanita 30 tahun ini menjadi sorotan lantaran berat badannya yang mulai naik.

Dilansir Just Jared, banyak warganet yang melakukan body shaming pada Gomez. Rupanya hal tersebut ditanggapi oleh pelantun Who Says itu.

“Aku agak besar sekarang karena aku bersenang-senang selama liburan,” kata Selena dikutip MNC Portal Indonesia, Minggu (15/1/23).

Dalam acara Golden Globes 2023 lalu, Gomez terlihat memakai gaun berwarna hitam dengan detail di bagian tangan bernuansa ungu tua. Ia tampak begitu segar dan tampil percaya diri dengan bentuk tubuhnya sekarang.

Follow Berita Okezone di Google News

Diketahui, Selena Gomez belakangan memang kerap melakukan liburan bersama kedua sahabatnya, Nichola Peltz dan Brooklyn Beckham. Dari potret-potret itu, Gomez terlihat lebih berisi dan nampak bahagia.

Sayang, perubahan bentuk tubuh Selena Gomez justru mengudang cibiran dan komentar pedas para warganet yang malah melakukan body shaming padanya.

Sementara itu, Selena Gomez sempat menderita penyakit lupus yang membuatnya hiatus dari media sosial dan dunia hiburan selama beberapa waktu. Warganet menduga kini Gomez sudah jauh lebih sehat karena bentuk tubuhnya yang lebih segar dan berisi.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini