JAKARTA - Pendangdut Dewi Perssik banyak melewati ujian hidup yang seolah datang bertubi-tubi. Selain urusan rumah tangga yang tak berjalan mulus, ia juga sering berurusan dengan para haters di sosial media.
Oleh karena itu, wanita yang akrab disapa Depe ini memiliki doa khusus dalam menyambut momen pergantian tahun. Dia berharap senantiasa diberi kekuatan dalam menghadapi setiap masalah hidupnya ke depan.
"Pastinya semua jadi pelajaran buat aku. Kalau kita flashback apa yang terjadi, Allah lagi kasih cobaan buat aku. Apapun Allah kasih ujian, semoga bisa melewati," kata Dewi Perssik saat ditemui awak media belum lama ini.
 BACA JUGA:Bikin Syok, Verrell Bramasta Tiba-tiba Dimintai Pertanggungjawabannya oleh Perempuan Hamil
Follow Berita Okezone di Google News