Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Mengaku Jadi Korban Kekerasan Kekasih, Angie Ang: Mengejek Saya Bipolar

Melati Septyana Pratiwi , Jurnalis-Selasa, 24 Mei 2022 |11:04 WIB
Mengaku Jadi Korban Kekerasan Kekasih, Angie Ang: Mengejek Saya Bipolar
Angie Ang. (Foto: Instagram)
A
A
A

JAKARTA - Angie Ang baru-baru ini ramai dibahas setelah pengakuan soal kekerasan verbal hingga ucapan menyakitkan dari sang kekasih.

Kekerasan tersebut berdampak pada masalah kesehatan mentalnya. Dia mengaku sang kekasih tidak mengetahui kondisi itu.

 Curahan Hati Angie Ang, kekasih Salahkan Dirinya Karena Idap Bipolar

"Mereka tidak pernah tahu hidup dengan mental health yang sudah bertahun-tahun saya obati dan saya berjuang untuk itu. Malah ada yang mempermainkan atau mengejek kata bipolar itu terhadap saya" kata Angie dalam voice note yang dibagikan ke awak media, pada Selasa (24/5/2022).

 BACA JUGA:Angie Ang Minta Maaf, Akui Sang Kekasih Juga Alami Lebam

Angie mengaku sakit hati dengan segala hujatan yang dilontarkan sang kekasih terkait penyakit mental yang diidapnya.

"Saya benar-benar fight untuk sembuh dan harusnya mental helath itu menajdi issu yang penting dan bisa mendapat dukungan" lanjut Angie.

Meski berjuang sembuh dari gangguan mental tersebut, tekanan batin membuatnya harus mengungkapkan kekerasan yang dilakukan sang kekasih ke publik.

Sebelumnya diberitakan, Angie Ang sudah memilih jalan damai dengan sang kekasih. Sebab, percekcokan ini menyangkut hal pribadi mereka.

Kami memutuskan untuk berdamai, disaksikan oleh saksi di polres, saya tidak menyebutkan polres mana dan hubungan ini diharapkan akan baik-baik saja" ujar Angie belum lama ini.

(FLO)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement